Harga handphone Lenovo A269i baru Rp 670.000 dan bekas Rp 500.000. A269i merupakan andalan Lenovo dalam menggaet konsumen smartphone kelas low-end dengan harga yang sangat murah. Smartphone android satu ini tentunya sangat cocok bagi pemula yang baru dalam menggunakan android, dimana tak memerlukan spesifikasi tingkat tinggi. Meski murah ternyata sudah ada fitur dual core dalam prosesornya. Tentu penawaran yang menarik bukan.
Desain dan Layar
Lenovo tidak menggunakan sudut tajam di keempat sudutnya. Sudutnya digantikan dengan lengkungan agar terlihat elegan. Lenovo memiliki desain berukuran 117mm x 62,5mm x 12,8mm dengan berat hanya 111,4 gram. Layar yang digunakan berukuran 3,5 inci dengan menggunakan LCD biasa. Resolusi layar yang digunakan juga tak istimewa, yakni 320 x 480 pixel dengan kepadatan resolusi mencapai 165ppi.
Kamera
Lenovo A269i menggunakan kamera beresolusi hanya 2MP saja dengan fitur perekam video. Namun sayangnya untuk yang sering menggunakan video calling, A269i tidak bisa membantu karena tidak disediakan kamera sekunder atau depan.
Hardware
Smartphone Lenovo A269i menggunakan memori internal sebesar 512MB saja. Memang bukanlah memori penyimpanan yang besar, namun untungnya lenovo menyediakan slot memori eksternal yang bisa menambah memori penyimpanan hingga 32GB. Jadi pengguna tak perlu khawatir kekurangan memori penyimpanan.
Untuk menjalankan aplikasi yang berjalan bersamaan atau multi tasking, Lenovo hanya menyediakan RAM sebesar 256mb. Memori sebesar ini akan habis untuk menjalankan sistem operasi Android dan aplikasi bawaan Lenovo A269i. Jadi hanya akan ada sedikit tempat untuk anda mengistal aplikasi yang berjalan dibelakang layar, seperit kakao, whatsap, Line, email client, gmail dan lainnya. Aplikasi tersebut diatas adalah contoh aplikasi yang tetap berjalan walau sudah di close, sehingga RAM A269i sebesar 256MB akan cepat terkuras.
Chipset A269i menggunakan Chipset dari Mediatek MT6572 yang memang bisa menekan harga jual. Dengan harga murah lenovo telah dibekali dengan prosesor dual core berkecepatan 1GHz. Kita tak usah berharap banyak A269i akan mampu memainkan semua game kesayangan anda, karena RAM yang digunakan sendiri juga masih sangat minim.
Fitur Umum
A269i menggunakan baterai berkapasitas 1300mAh dengan kemampuan bertahan hingga 19 jam saat telepon dan 504 jam ketika standby. Lenovo hanya menyediakan sistem operasi android v2.3 Gingerbread, jadi belum bisa dipasangkan aplikasi terbaru seperti BBm messanger.
Kesimpulan
Dari Review Lenovo A269i diatas kita dapat menyimpulkan mengenai nilai negatif dan plus yang dimiliki oleh Smartphone low-end milik Lenovo ini. A269i ini memiliki nilai plus dalam hal prosesor yang telah menggunakan teknologi dual core padahal dibandrol dengan harga yang murah.
Namun A269i tak lepas dari kekurangan, yaitu kamera yang beresolusi rendah dan diperparah engan ketiadaan lampu flash untuk membantu penerangan. Selain itu, RAM yang hanya sebesar 256MB termasuk kecil karena akan segera penuh dengan beberapa aplikasi saja. Layar yang digunakan memiliki resolusi dan kepadatan yang sangat kecil. Tak hanya itu, OS yang masih menggunakan v2.3 Gingerbread belum mensupport berbagai fitur terbaru seperti menginstal BBM messanger misalnya. Jangan lupa melanjutkan ke halaman harga hp Lenovo android yang merangkum semua produk Lenovo.
Spesifikasi Lenovo A269i
Jaringan
2G: GSM 900 / 1800
3G: HSDPA 2100
Layar
Tipe TFT capacitive touchscreen
320 x 480 pixels, 3.5 inches (~165 ppi pixel density)
Memory
256 MB RAM
Internal 512 MB ROM
Eksternal microSD (up to 32GB)
Komunikasi Data
3G HSDPA, 7.2 Mbps; HSUPA, 5.76 Mbps
EDGE, GPRS
WLAN Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, Wi-Fi hotspot
Bluetooth v2.0
USB/Port microUSB v2.0
Kamera
Primer: 2 MP, 1600x1200 pixels
Video Record
Fitur
OS Android OS, v2.3 (Gingerbread)
CPU Mediatek MT6572 Dual-core 1.3 GHz
Browser HTML, A-GPS
Messaging: SMS(threaded view), MMS, Email, Push Email, IM
Fitur Tambahan
Java Emulator, SNS Integration, Organizer, Image / Video Editor, Document Editor / Viewer, Google Search, Maps, Gmail, YouTube, Calendar, Google Talk
Fitur Lain
Multiple SIM: Dual SIM GSM-GSM
Audio Dan Video
Vibration, MP3 Ringtones, 3,5 mm Jack Audio, Speakerphone
Video Player: MP4/H.264/H.263 player
MP3 Player: MP3/WAV/eAAC+ player
Audio Record
Baterai
Li-Po 1300 mAh
Talk Time Up to 19 h
Standby Up to 504 h
Advertisements: